PENCARIAN HARI PERTAMA IPTU TOMI MARBUN DI PERAIRAN MUARA ARANDAY. TIM SAR GABUNGAN TURUN LAPANGAN
Bintuni, 23 April 2025 — Tim Direktorat Polisi Perairan dan Udara (Polairud) Polda Papua Barat bersama tim SAR gabungan dari Operasi Alvabravo III Moscona 2025 menggelar pencarian intensif terhadap IPTU Tomi Marbun sampai ke wilayah perairan Muara Aranday.
Pelaksanaan pencarian hari pertama dimulai pada pagi hari dengan menyisir area perairan Muara Aranday. Tim SAR gabungan yang terdiri dari personel Polairud, Basarnas, dan unsur lainnya, menyusuri sungai dengan menggunakan perahu cepat, menyisir tepian hutan bakau yang lebat serta memperhatikan setiap indikasi yang dapat mengarah pada keberadaan korban.
Cuaca cerah cukup mendukung operasi pencarian, meski kondisi arus sungai dan kedalaman air menjadi tantangan tersendiri bagi para petugas. Para personel terlihat mengenakan perlengkapan keselamatan lengkap, termasuk pelampung, dalam pelaksanaan tugas yang penuh risiko ini.
"Kami akan terus berupaya semaksimal mungkin dalam pencarian ini. Kami juga memohon doa dan dukungan dari masyarakat agar IPTU Tomi Marbun segera menemukan titik terang," ujar perwakilan dari tim Operasi Alvabravo III.
Operasi pencarian akan dilanjutkan hingga beberapa hari ke depan dengan memperluas area pencarian dan melibatkan lebih banyak unsur bantuan apabila diperlukan.